Cari Blog Ini

Rabu, 18 Januari 2012

cara memasang animasi flash

Untuk memasang flash ke dalam blog cukuplah mudah. Yang kamu perlukan yaitu file flash yang biasanya ber-extensi .swf lalu upload file tersebut ke hosting. misal di geocities.com ato 000webhost ato tempat hosting lainnya. File animasi flash tersebut bisa dijadikan hiasan pada blog ato bisa juga dijadikan hiasan di header sehingga membuat blog menjadi lebih animatif. Untuk memasang flash pada blog caranya sebagai berikut :


1. Login ke blogger kemudian pilih menu "Layout".
2. Kemudian klik link "Add a gadget" dimana akan ditempatkan animasi flash.
3. Pilih "HTML/Javascript" kemudian taruh script berikut :

http://blogoholic.info/wellcome.swf" quality="high" bgcolor="white" width="500" height="100" type="application/x-shockwave-flash" pluginspage="http://www.macromedia.com/shockwave/download/index.cgi? P1_Prod_Version=ShockwaveFlash">


Contoh :


* Ganti "http://blogoholic.info/wellcome.swf" dengan alamat file flash kamu yang telah ditaruh di hosting.
* Ganti width="500" height="100 dengan ukuran dari file flashmu.

Rabu, 28 Juli 2010

Pohon Apel

Dahulu kala, ada sebuah pohon apel besar. Seorang anak kecil suka datang dan bermain-main setiap hari. Dia senang naik ke atas pohon, makan apel, tidur sejenak di bawah bayang-bayang pohon apel ... Ia mencintai pohon apel iu dan pohon itu senang bermain dengan dia. Waktu berlalu .......

Anak kecil itu sudah dewasa dan dia berhari-hari tidak lagi bermain di sekitar pohon. Suatu hari anak itu datang kembali ke pohon dan ia tampak sedih. "Ayo bermain dengan saya," pinta pohon apel itu.
" Aku bukan lagi seorang anak, saya tidak bermain di sekitar pohon lag" "Anak itu menjawab,
" Aku ingin mainan. Aku butuh uang untuk membelinya".
" Maaf, tapi saya tidak punya uang ..... tapi Anda bisa mengambil buah apel saya dan menjualnya. Maka Anda akan punya uang "Anak lelaki itu sangat senang. Ia lalu memetik semua apel di pohon dan pergi dengan gembira. Anak itu tidak pernah kembali setelah ia mengambil buah apel. Pohon itu sedih.

Suatu hari anak itu kembali dan pohon itu sangat senang.
"Ayo bermain-main dengan saya" kata pohon apel.
"Saya tidak punya waktu untuk bermain. Aku harus bekerja untuk keluargaku. Kami membutuhkan rumah untuk tempat tinggal. Dapatkah Anda membantu saya?"
"Maaf tapi aku tidak punya rumah. Tetapi Anda dapat memotong cabang-cabang saya untuk membangun rumahmu."
Lalu, anak lelaki itu menebang semua dahan dan ranting dari pohon dan pergi dengan gembira. Pohon itu senang melihatnya bahagia, tapi anak itu tidak pernah kembali sejak saat itu.

Pohon itu kesepian dan sedih. Suatu hari di musim panas, anak itu kembali dan pohon itu begitu gembira.
"Ayo bermain-main dengan saya!" kata pohon.
"Saya sangat sedih dan mulai tua. Saya ingin pergi berlayar untuk bersantai dengan diriku sendiri. Dapatkah kau memberiku perahu?" ... "Gunakan batang pohonku untuk membangun perahu. Anda dapat berlayar jauh dan menjadi bahagia."
Lalu anak itu memotong batang pohon untuk membuat perahu. Dia pergi berlayar dan tak pernah muncul untuk waktu yang sangat panjang.

Akhirnya, anak itu kembali setelah ia pergi selama bertahun-tahun.
"Maaf, anakku, tapi aku tidak punya apa-apa untuk Anda lagi. Tidak ada lagi apel untuk ananda. ..." kata pohon.
" Saya tidak punya gigi untuk menggigit "jawab anak itu.
" Tidak ada lagi batang bagi Anda untuk memanjat" .
"Saya terlalu tua untuk itu sekarang" kata anak itu.
"Saya benar-benar tak bisa memberikan apa-apa ..... satu-satunya yang tersisa adalah akar sekarat" kata pohon apel dengan air mata.
"Aku tidak membutuhkan banyak sekarang, hanya sebuah tempat untuk beristirahat. Saya lelah setelah sekian tahun." Anak itu menjawab.
"Bagus! Akar Pohon Tua adalah tempat terbaik untuk bersandar dan beristirahat di situ."
"Ayo, ayo duduk bersama saya dan istirahat"
Anak itu duduk dan pohon itu sangat gembira dan tersenyum dengan air mata.

Selasa, 27 Juli 2010

3 HARI SAJA

Yang pertama: Hari kemarin.
Kita tak bisa mengubah apa pun yang telah terjadi. Kita tak bisa menarik perkataan yang telah terucapkan. Kita tak mungkin lagi menghapus kesalahan dan mengulangi kegembiraan yang kita rasakan kemarin. Biarkan hari kemarin lewat . . . AMBILLAH PELAJARAN !!!

Yang kedua: hari esok.
Hingga mentari esok hari terbit, Kita tak tahu apa yang akan terjadi. Mungkin sedih atau mungkin juga bahagia. Esok hari belum tiba . . . BERDOALAH !!!

Yang ketiga: hari ini.
Yang tersisa kini hanyalah hari ini. Pintu masa lalu telah tertutup. Pintu masa depan pun belum tiba. Pusatkan saja diri kita untuk hari ini. Kita dapat mengerjakan lebih banyak hal hari ini bila kita mampu memaafkan hari kemarin dan melepaskan ketakutan akan esok hari.

Hiduplah hari ini. Karena, masa lalu dan masa depan hanyalah permainan pikiran yang rumit. Hiduplah apa adanya. Karena yang ada hanyalah hari ini, hari ini yang abadi. Perlakukan setiap orang dengan kebaikan hati dan rasa hormat, meski mereka berlaku buruk pada kita. Cintailah seseorang sepenuh hati hari ini, karena mungkin besok cerita sudah berganti. Ingatlah bahwa kita menunjukkan penghargaan pada orang lain bukan karena siapa mereka, tetapi karena siapakah diri kita sendiri

Jadi, jangan biarkan masa lalu mengekang kita atau masa depan membuat kita bingung, lakukan yang terbaik HARI INI dan lakukan sekarang juga

KEMARIN ADALAH KENANGAN, AMBILLAH PELAJARAN
HARI INI ADALAH KENYATAAN, DO THE BEST
BESOK ADALAH IMPIAN, BERDOALAH

wallohu ta'ala a'lamu bis showab

BELAJAR DARI LILIN

Memaafkan & melupakan sakit hati kepada orang yang telah menyakiti kita memang tidak semudah meniup nyala api lilin yang akan hilang atau padam seketika tanpa meninggalkan seberkas cahaya ataupun bayangan apapun.

Cahaya api lilin yang padam dengan mudah menjadikan gelap gulita sekelilingnya, termasuk bayangan tak akan nampak. Inilah yang mungkin kita harapkan ada di dalam hati & diri kita memaafkan seseorang sekaligus melupakan sakit hati sampai hilang tanpa bekas.

Sulit karena kita memang belum bisa menjadi seperti lilin yang rela berkorban demi kebahagiaan orang lain, meskipun dia sendiri harus mengorbankan sebagian besar atau bahkan keseluruhan dari dirinya, tetapi setidaknya kita sudah berusaha berlatih menjadi seperti dia.

Dan (bagi) orang-orang yang menjauhi dosa-dosa besar dan perbuatan- perbuatan keji, dan apabila mereka marah mereka memberi maaf. QS. As syuro 37

wallohu ta'ala a'lamu bis showab . . . . .

menjelang bulan ramadhan marilah kita saling memaafkan....
marhaban ya ramadhan...

Tips facebook agar terhindar dari Hacker.

1.Hindari memberitahukan email anda ( email sebagai login ) kepada orang lain yang tidak anda kenal dan yakin.

2.Jangan mudah percaya dengan orang lain.

3.Gunakan password untuk masuk ke account facebook dengan model perpaduan karakter,huruf,dan angka.

4.Setting facebook di "setting > privacy settings"

5.Jika anda merasa account anda telah dicuri/di hack, maka segera lakukan reset password, anda bisa lakukan dengan cara tekan "Forgot your passwor?" atau "Lupa Password?"

6.Hindari klik link tidak jelas yang merujuk ke facebook ( link tipuan ),misalkan pada suatu artkel ada link seolah-olah menuju alamat www.facebook.com , setelah anda klik maka akan muncul tampilan persis seperti tampilan sekarang facebook. Dan jika anda masukkan login dan password,maka data anda akan tersimpan dan diketahui orang yang lain.

7.ipasinya,sebaikknya anda mengetikkan langsung alamat wwww.facebook.com ke browser anda.

8.Kalau anda online di warnet, jangan lupa bersihkan cookies anda !

9.Selalu klik Logout jika anda selesai.

10.Pasrah dan jangan takut ! Karena facebook bukanlah segala-galanya. Kalau pun di hack, buat aja yang baru. mudah kan ! ^_^

Perlu dipahami bahwa seorang hacker akan merasa tidak puas dengan sesuatu yang sudah dia kuasai,mereka akan terus menerus dengan kreatif mencapai tujuannya. Jadi sebaikknya kita harus mengantisipasi aksi para hacker dalam meng-hack account facebook kita.

satu lagi,"BERDOA"